December 3, 2017

Fungsi Caption pada dasarnya adalah untuk menambahkan keterangan pada sebuah gambar, tabel, grafik ataupun carta yang disajikan oleh penulis sehingga pembaca dapat memahami informasi singkat yang ada pada gambar, tabel, grafik atau carta tersebut. Mungkin sebagian dari Anda pernah membuat caption namun secara konvensional (manual) yaitu dengan mengetik dengan tulisan normal di bawah gambar, tabel, grafik atau carta yang telah Anda buat. Namun, tahukah Anda bahwa sebenarnya Microsoft Word telah memiliki fitur untuk menambahkan caption. Hal ini terdengar sepele, namun terkadang kita malas untuk mengulik dan menggunakan fitur yang telah disediakan oleh Ms. Word ini, sehingga lebih memilih untuk mengetik caption secara manual. Sekarang bagaimana cara menambahkan caption secara otomatis tersebut? Dan apa pula fungsi, serta perbedaannya dibanding dengan mengetik manual? Tanpa basa-basi langsung saja kita ikuti langkah-langkah di bawah ini:

  1. Di sini saya menggunakan Ms. Word 2016, mungkin ada beberapa peletakan tombol menu navigasi yang berbeda dengan versi Ms. Word yang Anda gunakan, namun pada intinya sama saja. Pertama, buka file Anda, lalu pilih gambar, tabel, grafik, atau carta yang ingin Anda tambahkan caption di bawahnya. Di sini saya menggunakan sebuah gambar. Klik pada gambar tersebut sehingga ter-blok. [Lihat Gambar 1]
    Gambar 1
  2. Lalu buka menu References di Tab Menu. [Lihat Gambar 2]
    Gambar 2
  3. Lalu, pilih Insert Caption. [Lihat Gambar 3]
    Gambar 3
  4. Setelah Anda klik, akan muncul Menu Caption dengan beberapa info yang perlu Anda sesuaikan dengan gambar, tabel, grafik, atau chart Anda. [Lihat Gambar 4]
    Gambar 4
  5. Lalu tambahkan label yang diinginkan dengan membuka opsi Label. Karena mayoritas Ms. Word yang terinstall di PC/Laptop Anda berbahasa Inggris secara default, maka label yang tersedia hanya dalam Bahasa Inggris seperti “Table”, “Figure”, etc. Jika Anda sedang membuat laporan dalam Bahasa Inggris maka sah-sah saja menggunakan label tersebut. Namun jika laporan Anda dalam Bahasa Indonesia maka tentunya harus sesuaikan dengan Bahasa Indonesia. [Lihat Gambar 5]
    Gambar 5
  6. Untuk membuat label dalam Bahasa Indonesia, langkah yang perlu Anda lakukan adalah klik “New Label”. Lalu ketik label yang Anda inginkan seperti contohnya “Tabel”, “Gambar”, “Grafik”, “Bagan” dan lain-lain. Di sini saya menambahkan label “Gambar”. Lalu klik OK. Maka label baru tersebut kini tersedia di Opsi Label. Jangan khawatir, sekali Anda tambahkan label, maka label yang sama tersebut akan ada selamanya di opsi label tanpa harus menambahkan ulang, kecuali jika Anda hapus. [Lihat Gambar 6]
    Gambar 6
  7. Sekarang saatnya memilih jenis nomor yang diinginkan. Ada beberapa versi dalam memberikan nomor pada table atau gambar. Ada yang menggunakan angka numerik biasa, namun ada juga yang menggunakan romawi. Sesuaikan dengan versi yang kampus atau sekolah Anda terapkan. Di sini saya memilih angka numerik biasa (karena angka ini mewakili urutan gambar pada sebuah bab). Klik Numbering, pilih angka numerik biasa. Klik OK. [Lihat Gambar 7]
    Gambar 7
  8. Pertanyaan selanjutnya, dimanakah Anda ingin meletakkan caption tersebut? Di atas atau di bawah gambar? Klik opsi menu “Position”. Pilih “Above selected item” jika Anda ingin meletakkan caption di atas gambar, dan pilih “Below selected item” jika Anda ingin meletakkan caption di bawah gambar. Lalu klik OK. [Lihat Gambar 8]
    Gambar 8
  9. Selanjutnya, menambahkan informasi terkait dengan gambar tersebut. Misal, gambar yang saya gunakan ini merupakan logo PT. Transmart, maka saya ketik “Logo PT. Transmart”. [Lihat Gambar 9]
    Gambar 9
  10. Bisa Anda lihat, Caption telah ditambahkan di bawah Gambar. Langkah selanjutnya menentukan nomor gambar tersebut, biasanya angka pertama mewakili chapter/bab dimana gambar tersebut berada dan angka kedua mewakili urutan gambar yang berada di chapter/bab tersebut. Contoh: gambar yang saya pakai ini berada di bab 2 dan merupakan gambar pertama yang ada di bab 2 ini, berarti seharusnya tertulis “Gambar 2.1” maka saya tinggal menambahkan angka “2” dan tanda titik. Jika kampus atau sekolah Anda menggunakan versi romawi untuk bab/chapter. Anda hanya perlu menambahkan huruf “II” capital dan tanda titik sebelum angka 1 menjadi “Gambar II.1”. [Lihat Gambar 10]
    Gambar 10
  11. Terakhir, sesuaikan jenis dan ukuran huruf (font style and size) dengan laporan Anda. Di sini saya menggunakan Times New Roman. Dan untuk ukuran huruf pada caption biasanya lebih kecil dibanding ukuran huruf pada isi paragraph. Karena isi laporan saya menggunakan TNR 12, maka saya pilih ukuran 10 atau 11 untuk caption ini. Cara mengubahnya Anda blok terlebih dahulu tulisan di Caption tersebut lalu ke menu Font. Dan jangan lupa ubah warna hurufnya menjadi Hitam/Black. Lalu unchecklist “italic” agar caption tidak tercetak miring (opsional). [Lihat Gambar 11]
    Gambar 11
  12. Selesai sudah. Anda bisa terapkan langkah-langkah di atas pada gambar, tabel atau grafik lainnya. Pastikan sesuaikan label caption dengan jenis gambar (tabel, gambar, atau grafik) dengan menabahkan label baru di opsi “New Label” seperti langkah No. 6 di atas. Sebagai contoh, di sini saya menggunakan Tabel, dan memakai versi bab dengan huruf Romawi yang kebetulan tabel tersebut adalah tabel pertama di bab 2 sehingga tertulis di caption "Tabel II.1". [Lihat Gambar 12]
    Gambar 12
Kok ribet banget sih? Lebih cepat ketik manual dong kalau gitu? Apa bedanya dengan ketik manual? Lalu apa fungsinya dibanding ketik manual? Memang kelihatannya agak ribet, tapi jika Tabel, gambar atau Grafik Anda dalam satu file laporan/skripsi sangat banyak, maka penggunaan Caption ini sangat bermanfaat ketika Anda hendak membuat Daftar Tabel, Daftar Gambar ataupun Daftar Grafik yang fungsinya mirip seperti Daftar Isi. Nantinya, Anda tak perlu lagi menulis/mengetik Daftar Tabel, Daftar Gambar ataupun Daftar Grafik tersebut secara manual, Anda dapat melakukannya secara otomatis hanya dengan beberapa kali klik saja. Menyenangkan bukan?

Untuk cara membuat Daftar Tabel ataupun Daftar Gambar otomatis ini akan saya jelaskan di artikel berikut ini. Sekian, semoga bermanfaat dan terima kasih.

_________________________________
Related items:
Categories: ,

4 comments:

  1. kalau masukin Foto atau Gambar tangkapan layar monitor caranya bagaimana ya? yang sepeti di hp pakai screenshot itu lho. tapi penerapannya di PC

    ReplyDelete
  2. Lah kalau misal ganti bab itu nomor nya nambah terus dong ?? Gimana solusinya ???

    ReplyDelete
  3. kalo mau ngubah caption daftar tabel atau gambar nya bisa gak min.
    contoh Gambar 3.

    diganti dengan
    Gambar 4.

    terima kasih sebelumnya

    ReplyDelete

Go to LFC Indonesia website Go to Liverpool FC website